Langsung ke konten utama

Cara Menghilangkan Sinusitis


Sinusitis bisa di derita oleh semua orang dari berbagai kalangan umur maupun nyaris di semua negara, termasuk di Indonesia. Arti sinusitis sendiri adalah peradangan pada dinding sinus, yaitu bagian berupa rongga yang berada di belakang tulang pipi dan dahi. Banyak orang yang terlambat mencari tahu cara menghilangkan sinusitis karena pada umumnya gejala sinusitis mirip seperti gejala influenza.

Peradangan bisa terjadi karena beberapa hal, seperti kontaminasi virus, alergi terhadap udara atau suhu dingin, debu, serbuk sari bunga, bahkan bisa karena penyakit maupun alergi terhadap makanan tertentu. Ciri penyakit sinusitis di antaranya adalah hidung tersumbat, sakit kepala, serta nyeri pada bagian wajah. Sinusitis juga terkadang membuat penderitanya kehilangan indera penciuman.

Apakah sinusitis bisa sembuh? Tentu saja bisa, bahkan sinusitis tidak membutuhkan perawatan khusus, sebab dapat sembuh sendiri setelah dua hingga tiga minggu. Namun, jika sinusitis gejala nampak berat dan mengganggu aktivitas Anda, maka sebaiknya konsultasikan ke dokter untuk penanganan sinusitis yang lebih lanjut. Sementara menunggu masa pemulihannya, lakukan perawatan di rumah.

Cara Menghilangkan Sinusitis Dengan atau Tanpa Obat

Kompres dengan air hangat
Sinusitis dapat membuat nyeri pada bagian wajah dan hidung tersumbat, ini akan membuat Anda merasakan sakit kepala yang cukup berat. Untuk mengatasi hal tersebut, kompreslah bagian hidung dan wajah Anda dengan handuk dan air hangat.

Cara lain yang juga bisa Anda lakukan adalah dengan menguapi wajah dan hidung Anda. Siapkan air hangat dalam wadah baskom, kemudian teteskan minyak esensial seperti minyak eukaliptus atau minyak kayu putih, arahkan ke wajah Anda lalu tutupi kepala Anda dengan handuk. Hirup perlahan hingga Anda merasa lebih baik.

Lembabkan hidung
Cara lain untuk mengatasi sinusitis adalah dengan melembabkan hidung Anda dengan cara mengalirkan air secara langsung ke dalam hidung. Anda akan membutuhkan alat bernama neti pot ataupun dengan spuit berukuran 50 ml. Campurkan air dengan sedikit garam dapur lalu semprotkan ke arah hidung selama beberapa kali. Garam dipercaya mengandung zat antibakteri dan antiinflamasi.

Makan buah nanas
Mengonsumsi buah nanas juga salah satu cara ampuh mengobati sinusitis secara alami. Hal ini dikarenakan nanas mengandung senyawa bromelain yang dapat mengurangi peradangan sinus. Akan tetapi, konsumsi nanas saat sinusitis tidak dibarengi dengan konsumsi obat-obatan dari dokter, seperti antibiotik untuk sinusitis, karena senyawa bromelain dapat menghilangkan efek obat.

Banyak minum air putih
Air putih selain dapat membantu mencegah dehidrasi dalam tubuh, juga dapat membantu mempercepat penyembuhan sinusitis. Air juga dapat membantu membuat hidung bagian dalam menjadi lebih lembab, tidak kering. Anda bisa mengonsumsi air biasa maupun air hangat. Akan lebih baik jika Anda menambahkan lemon ke dalamnya.

Konsumsi makanan pedas
Makanan pedas yang dimaksud adalah yang banyak mengandung rempah-rempah seperti cabai, merica, jahe, lobak dan sebagainya. Rempah-rempah tersebut memberikan sensasi rasa yang hangat dan nyaman pada tubuh dan mengandung berbagai senyawa penting, sehingga dapat membantu meredakan sinusitis. Anda juga dapat mengonsumsi beberapa jenis makanan yang mengandung vitamin C.

Hindari minum susu
Minum susu saat sedang sinusitis sangat tidak disarankan sebab akan membuat peradangan jadi sulit disembuhkan. Selain itu, susu mengandung protein yang bisa berubah menjadi zat alergen yang akan membuat penyakit sinusitis Anda bertambah parah.
Demikian cara menghilangkan sinusitis. Untuk mencegah sinusitis datang kembali, hindari beberapa zat atau hal-hal yang dapat menjadi pencetusnya seperti debu, bulu hewan, serbuk sari bunga dan sebagainya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Make Up Tutorial Makeover One Brand By Sari Endah

Make Up Tutorial Makeover One Brand By Sari Endah . Watch Make Up Tutorial Makeover One Brand By Sari Endah video for free Uploaded by Velove Annissa Taiwan. Watch time: 7:25 → Put FB Downloader Or CPA Offer Here Make Up Tutorial Makeover One Brand By Sari Endah snapshots South Indian bride.Gold Indian bridal jewelry.Temple ... Soft Halo Eye Makeup Tutorial | Anastasia Beverly Hills ... Rosie Huntington-Whiteley's #Beauty Secret - "This ... 5 Fantastic Ways To Wear Red Eyeshadow Cara Memakai Eyeliner-KOMPLIT!! | FunnyDog.TV Product of The Week - Sariayu Eyeshadow Palette - Kirei Makeup Festive Eye Make Up Tutorial

EDAN! Kalau Suami Sering Mencium Bagian Ini Berarti Dia Sangat Mencintaimu

HPK Dalam menjalin hubungan rumah tangga, ciuman sering dilakukan oleh suami istri untuk mengekspresikan rasa sayang kepada pasangan. Berikut ini adalah beberapa makna ciuman di bagian tertentu : 1. Ciuman di kening Hal ini dilakukan untuk menunjukkan rasa kagum dan bangga. Ciuman ci kening juga kerap dilakukan untuk pemanasan dalam aksi romantis selanjutnya. 2. Ciuman di tangan Ciuman di tangan menunjukkan rasa ketertarikan terhadap seseorang. Jika istri sering melakukan ini berarti dia sangat mencintaimu. 3. Ciuman malaikat Ini adalah ciuman dimana suami melakukannya dengan lembut dan perlahan di bagian kelopak mata sembari pasangan memegang bagian wajah dan memandang mata dengan tatapan yang sangat dalam. Berbahagialah jika suami kamu sering melakukan ini karena dia sungguh mencintaimu. Suami kamu sering melakukan ciuman yang mana ? Klik Next Untuk Membaca.. 1 2 3

Cara Menghilangkan Karang Gigi yang Sudah Mengeras

Bagi Anda yang memiliki karang pada giginya mungkin bertanya-tanya mengenai cara menghilangkan karang gigi yang sudah mengeras, bagaimana cara membersihkan karang gigi sendiri , atau bisakah menggunakan perontok karang gigi , dan berbagai pertanyaan untuk membuang karang gigi tersebut. Berikut ini akan dijelaskan beberapa cara yang bisa dilakukan. Beberapa Cara Membuang Karang Gigi Baking Soda untuk Karang Gigi Salah satu bahan makanan yang dikenal juga dengan Sodium Bicarbonate ini seringkali digunakan untuk pengembang kue. Namun perlu diketahui juga bahwa bahan ini ternyata ampuh untuk penghilang karang gigi . Alasannya adalah karena sifat basa yang dimiliki baking soda di mana bisa membantu untuk menetralkan pembusukan asam yang ada di dalam mulut. Cara untuk menggunakannya yaitu Anda bisa mengombinasikan satu sendok teh baking soda dengan setengah sendok teh garam. Kemudian aduklah kedua bahan tersebut dalam cangkir hingga rata. Selanjutnya oleskan lah bahan ters